Home Kolom Ber-KAHMI, Berbuat Untuk HMI

Ber-KAHMI, Berbuat Untuk HMI

0
Nazaruddin Hasan, presidium MD Kahmi Lhokseumawe - Aceh Utara periode 2023-2028. (foto: internet)

Oleh : Nazaruddin Hasan

Sejak didirikan pada 17 September 1966, Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) telah mengalami berbagai dinamika dalam mengisi perjalanan Bangsa dan Negara. Hal ini dapat dilihat dari berbagai kiprah para alumninya yang terdiri dari ragam latar belakang profesi.

Saya berkeyakinan, dibalik ‘mengikat’ silaturrahim antar alumni, lahirnya KAHMI sangat didasari agar keterikatan perjuangan mencapai tujuan HMI untuk dapat dikekalkan. Pun begitu, pada garis besarnya KAHMI dibentuk untuk mengisi kepentingan nasional dan kepentingan Islam.

Dalam sebuah tulisannya, Lafran Pane menyatakan bahwa “Islam tidak akan dijalankan dengan sempurna kalau dirinya masih terjajah pendidikannya, spiritualnya, maupun materialnya.

Nah, untuk membebaskan keterjajahan itu dibutuhkan profesionalisme dari para alumni HMI dalam penguasan ilmu pengetahuan dan teknologi. Kalimat yang ditulis puluhan tahun silam oleh sang pahlawan nasional tersebut dapat menjadi daya pikir bagi kita, bahwa KAHMI harus survive dalam setiap perkembangan zaman. Titik nadi nya ada di “Profesionalisme”.

Profesionalisme bukan berarti sebatas ‘abstrak zahir’ suatu aktifitas. Karena para ahli pun berbeda sudut pandang dalam mendefinisikan tentang profesionalisme itu sendiri. Bahkan Imam Al Ghazali dan Buya Hamka pun berbeda pendapat dalam memberi pandangan pada hal profesionalisme dalam konteks pendidik dan pendidikan. Dan kita pun boleh mengartikan kalimat profesionalisme dengan berbagai terjemahan.

Namun, menurut saya profesionalisme merupakan tindakan lahir batin untuk terus mewujudkan tujuan suatu bagian dari profesi itu sendiri. Ber KAHMI bukanlah untuk menciptakan hegemoni baru dan berbeda. Tapi, ber KAHMI tentunya istiqamah berbuat dengan organisasi untuk mencapai kalimat akhir dari tujuan HMI. Wassalam. [*]

Penulis adalah Presidium MD KAHMI Lhokseumawe – Aceh Utara, periode 2024-2028.

 

Exit mobile version