26.5 C
Banda Aceh
BerandaEdukasiPeran HijauHitam SMKN1 Tanah Luas, Dr. Maryam: Kedisiplinan Salah Satu Kunci Keberhasilan

Peran HijauHitam SMKN1 Tanah Luas, Dr. Maryam: Kedisiplinan Salah Satu Kunci Keberhasilan

JALANTENGAH.CO I TANAH LUAS – Remaja adalah pase usia akhir anak-anak dan awal atau gerbang menuju dewasa. Dalam sejumlah literatur menyebutkan usia remaja merupakan masa usia pancaroba yang dipenuhi banyak dinamika dalam pola perilakunya.

Salah satu perilaku remaja yang tengah menjadi sorotan belakangan ini adalah perilaku perundungan atau bullying yang dianggap mulai meresahkan sebagian orangtua, terutama setelah beberapa kasus bullying yang berdampak buruk terungkap sosial media.

Dalam program roadshow stop bullying di SMKN 1 Tanah Luas Aceh Utara, Kamis (28/3), Dr Maryam menyampaikan pentingnya menanamkan sifat positif, berempati dan menguatkan nilai kasih sayang terhadap sesama.

“Kalau nilai kasih sayang dan empati ini sudah menguat dalam diri seseorang, otomatis perilaku menyakiti teman baik fisik maupun verbal itu akan terhindari, kuncinya disitu”, sebut Dr Maryam.

Lebih lanjut, pengurus Forhati yang juga dosen ini membahani para siswa tentang pentingnya berdisiplin dan memiliki komitmen pada diri sendiri, terutama komitmen mengembangkan potensi diri sesuai bakat dan minat yang dimiliki.

“Kedisiplinan adalah kunci keberhasilan, makanya kelemahan diri harus dilawan”, katanya memotivasi siswa.

Salwa, ketua Kohati cabang Lhokseumawe – Aceh Utara yang turut serta dalam roadshow Peran (Pesan Ramadhan) HijauHitam tersebut melaporkan kepada jalantengah.co terhadap sambutan positif program Forhati dan Kohati ini.

“Alhamdulillah hingga hari keempat sambutannya cukup antusias disetiap sekolah yang kami kunjungi, apalagi materi yang disampaikan yunda senior FORHATI sangat berkenaan dengan situasi yang mereka hadapi di era digital ini”, kata Salwa. (*)

Sponsor

explore more