Home News Rumah Fasilitator Sekolah Penggerak Ludes Terbakar, Donasi Disalurkan

Rumah Fasilitator Sekolah Penggerak Ludes Terbakar, Donasi Disalurkan

0

JALANTENGAH.CO I LHOKSEUMAWE – Tiga unit bangunan di jalan elak gampong Alue Awe Kota Lhokseumawe ludes dilalap si jago merah hanya dalam hitungan menit, pada senin 23 Juni 2024.

Satu diantara tiga bangunan tersebut merupakan tempat tinggal sekaligus tempat usaha seorang Fasilitator Sekolah Penggerak program Sekolah Penggerak, Anna Miswar.

Kepada jalantengah.co Anna Miswar menceritakan kalau dirinya saat itu sedang istirahat siang untuk persiapan energi keberangkatan tugas pendampingan PSP ke Kabupaten Simeulu sesuai jadwal yang diberikan BGP Aceh.

Lalu anaknya menyampaikan rasa takutnya karna melihat asap putih mengepul di loteng rumah, saat dirinya memastikan sumber asap seketika api terus membesar hingga melalap habis seluruh bangunan dan isinya.

“Hanya sempat menyelamatkan diri dan anak, semua dokumen pekerjaan dan alat usaha juga ludes. Alhamdulillah anak istri selamat”, tutur Aan.

Fasilitator Sekolah Penggerak (FSP) seluruh Aceh, khususnya angkatan 3 turut menggalang donasi sebagai wujud solidaritas. FSP di Lhokseumawe, Lailan dan Wilza Febrizal menyerahkan langsung donasi tersebut, Selasa kemarin (25/6).

Ditengah puing-puing bangunan rumahnya yang telah jadi arang, Anna menyampaikan terima kasih atas solidaritas dan donasi rekan FSP seluruh Aceh. “Alhamdulillah sangat meringankan beban kami di masa panik ini”, ujarnya. (*)

Exit mobile version