Home Edukasi Cegah Perilaku Bullying, Cut Anggi Motivasi Siswa MAN Lhoksukon

Cegah Perilaku Bullying, Cut Anggi Motivasi Siswa MAN Lhoksukon

0

JALANTENGAH.CO I LHOKSUKON – Isu bullying di lingkungan sekolah menjadi salah satu perhatian serius secara nasional dalam dunia pendidikan belakangan ini, tidak terkecuali di MAN 2 Aceh Utara, Lhoksukon.

Cut Anggi Geubrina, motivator Tandaseru Indonesia yang juga seorang content creator asal Lhokseumawe turut berbagi cerita dan motivasi untuk mencegah perilaku bullying bagi puluhan siswa sekolah tersebut.

Dalam kegiatan masa ta’aruf siswa madrasah MAN 2 Aceh Utara yang mengangkat tema ‘madrasahku syurgaku’ pada Kamis (18/7/2024), Cut Anggi meyakinkan agar setiap anak berjuang menghindari perilaku bullying, bukan hanya di lingkungan sekolah, tapi juga diluar sekolah.

“Kalian tau gak, efek buruk bullying itu bisa jangka panjang bagi korban, bahkan ada yang sampe bunuh diri kan, karna tekanan psikologis terus menerus”, kata penulis buku hindustan diary ini.

Anggi yang menjadi guru tamu dalam matsama tersebut juga mendorong agar siswa memiliki daya juang meraih cita-cita.

“Sekarang tantangannya luar biasa, kalau kalian gak punya daya juang akan tertinggal jauh, semua serba cepat berubah”, sebut Anggi, alumni program Menjadi Pengajar Perubahan (MPP) Tandaseru dan Aligarh Moeslim University India ini memotivasi.

Iryani, mewakili pihak Madrasah menyebutkan matsama madrasah-ku surgaku dilakukan agar peserta ikut berperan dalam menciptakan rasa aman, nyaman dan menyenangkan di lingkungan Madrasah, serta jauh dari perilaku bullying dan kekerasan. (*)

Exit mobile version