Home News Tingkatkan Kompetensi Dan Produktivitas Milenial Aceh, BPVP Banda Aceh Gandeng Tandaseru Indonesia

Tingkatkan Kompetensi Dan Produktivitas Milenial Aceh, BPVP Banda Aceh Gandeng Tandaseru Indonesia

0
Tingkatkan Kompetensi Dan Produktivitas Milenial Aceh, BPVP Banda Aceh Gandeng Tandaseru Indonesia
Ketua tim BPVP Banda Aceh, Muktar, saat melakukan kunjungan kerja ke homebase lembaga konsultan psikologi dan training provider Tandaseru Indonesia di Lhokseumawe (5/11).

LHOKSEUMAWE, JALANTENGAH.CO -Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Provinsi Aceh atau BPVP Banda Aceh melakukan kunjungan kerja ke lembaga konsultan psikologi dan training Tandaseru Indonesia, Sabtu (5/11).

Kunjungan kerja BPVP Banda Aceh ke lembaga Tandaseru, yang berkantor di perwira 29 kampung Jawa baru Lhokseumawe dalam rangka menjajaki kolaborasi BPVP selaku lembaga pemerintah dibawah kementerian tenaga kerja dengan LPKS Tandaseru Indonesia.

Kolaborasi dimaksud diantaranya bertujuan untuk mengupayakan percepatan peningkatan kompetensi dan produktivitas, terutama kaum milenial Aceh melalui sejumlah program pelatihan peningkatan skill dan pengembangan diri.

“kita ingin mendorong dan memfasilitasi milenial di Aceh dalam meningkatkan skill, kreativitas dan produktifitasnya, sehingga menjadi penopang baru ekonomi dan mampu bersaing dengan daerah lain di Indonesia”, sebut Muktar, ketua tim BPVP Banda Aceh.

Karna itu, lanjut Muktar, pihaknya ingin menggandeng Tandaseru Indonesia, lembaga pelatihan pengembangan diri yang telah berkiprah selama 17 tahun.

Selain itu Tandaseru juga dinilai berkompeten dengan pengalaman bekerjasama dengan puluhan mitranya, baik BUMN, perusahaan swasta, perguruan tinggi, instansi pemerintah, sekolah maupun berbagai organisasi lainnya.

“kami menyambut baik keinginan kolaborasi ini, apalagi itu sejalan dengan visi 2045 yang menjadi visinya Tandaseru Indonesia”, sebut Lailan Fajri Saidina, CEO Tandaseru yang didampingi COOnya Cut Erni Yusnidar. (*)

Exit mobile version